Komunikatif, kreatif, idealis, humoris, penuh semangat dan memiliki visi yang panjang adalah hal sederhana yang dapat menggambarkan saya secara keseluruhan.
Sering mengisi waktu luang dengan travelling ke pantai, laut atau gunung. Banyak menghabiskan waktu di depan komputer, entah itu menulis blog atau sekedar bermain game. Tidak merokok dan tidak pernah meminum alkohol, akan tetapi seorang coffee addict.
Berawal dari sebuah forum online tentang destinasi wisata, saya menulis tentang informasi pariwisata di kota batu, dan disana banyak yang minta tolong untuk dicarikan penginapan, villa, hotel, sewa mobil, driver, dan minta ditemani selama mereka berlibur di kota Batu. Kemudian pada tahun 2009 berkembang menjadi sebuah blog dengan nama : www.infobatumalang.blogspot.com. Tahun 2010 akhir berkembang menjadi website dengan nama domain : www.indonesiansuperguide.com dan mulai dikerjakan secara profesional.
Pertengahan 2008 sempat bekerja pada sebuah CV yang bergerak dalam bidang IT, meniti karir sebagai marketing hingga Garuda Media berubah menjadi sebuah PT. Hanya bertahan 3 bulan, kemudian mengundurkan diri secara baik baik.
Disinilah saya lebih mengenal mengenai dunia internet marketing. Saya bertemu dengan rekan rekan kerja yang luar biasa dan tulus membagi ilmunya mengenai perkembangan informasi dan tekhnologi. Hingga kini saya masih tetap berkomunikasi dan seringkali meminta bantuan keahlian teman teman saya di Simply Interactive, terkadang kami bekerja sama mengerjakan project project yang berkaitan dengan tekhnologi informasi.
Pada tahun 2013 memutuskan untuk kuliah di fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Terbuka Malang dengan mengambil jurusan Ilmu Komunikasi. Tujuan utama bukanlah gelar, karena menyadari pendidikan itu sangatlah penting, dan banyak sekali teori teori yang diperlukan dalam dunia kerja.
Pada tahun 1998, memasuki jenjang sekolah menengah atas dan memilih SMU Islam batu sebagai pilihan. Akan tetapi di tahun 1999 terpaksa drop out karena keterbatasan biaya. Pada tahun 2000 mencoba kembali melanjutkan sekolah di SMU Muhammadiyah 03 Batu, akan tetapi sistem pendidikan yang carut marut plus tenaga pengajar yang tidak profesional dengan SDM terbatas memaksa saya harus dikeluarkan dari sekolah dengan label "murid pemberontak." Dari segi nilai raport saat itu saya masih sanggup bersaing dengan kawan kawan yang lain, bahkan beberapa mata pelajaran saya mendapat nilai tertinggi. Di malam hari pernah bekerja sebagai penjaga perpustakaan dan pegawai sebuah kedai kopi.
Lulus dari SD, langsung melanjutkan sekolah ke jenjang SMP dan menetapkan SMP Muhammadiyah 08 Batu sebagai pilihan. Disini saya masih bekerja paruh waktu sebagai penjual koran hingga lulus SMP. Karena saya hobi membaca dan sering mengoleksi buku, pernah juga menyewakan buku buku koleksi saya ke teman teman sekelas.
Merancang dan melaksanakan schedule tujuan anda di Jawa Timur, Bali, Jogja dan karimun Jawa agar lebih efisien dengan destinasi terbaik.
Konsultan pengembangan pariwisata Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan dan Palu, Sulawesi Tengah
Blogger aktif. Banyak menggunakan waktu dengan jalan-jalan, berinteraksi dengan masyarakat lokal, menulis, kuliner, dan memotret
Guide pertama di kota Batu. Menguasai bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Mampu handle klien perseorangan/keluarga/instansi/perusahaan. Klien bahkan sudah setingkat pejabat dan artis-artis.
Mampu mengoperasikan kamera DSLR sebagai dokumentasi liburan anda/keluarga/instansi/perusahaan.
Anda bisa memeriksa klien klien saya di gallery foto : www.indonesiansuperguide.com Atau cek id saya di kaskus "TigerClan" dan anda baca testimoni para kaskuser yang pernah menggunakan jasa saya
Jl. Munif No.03 kota Batu 65314 - Jawa Timur - Indonesia
081282573685
www.indonesiansuperguide.com